Pemberian Penghargaan GTK dan Siswa Berprestasi Pada Hari Guru Nasional Tahun 2019

Pemberian Penghargaan GTK dan Siswa Berprestasi Pada Hari Guru Nasional Tahun 2019

  • Post author:
  • Post category:NETUKA

Kebumen-SMKN 1 Karanggayam, Pemerintah melalui surat edaran (SE) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menyampaikan tema yang diusung saat Hari Guru Nasional 2019, yaitu Guru Penggerak Indonesia Maju,.

Pemerintah juga menghimbau agar memperingati momen Hari Guru Nasional 2019 dengan menyelenggrakan kegiatan untuk mengapresiasi guru.

Selain itu, ada beberapa agenda lain yang bisa dilakukan saat Hari Guru Nasional 2019 mulai dari, seminar, talkshow, ziarah ke Taman Makam Pahlawan dan mempublikasikannya di berbagai media.

SMK Negeri 1 Karanggayam di hari guru ini memberikan penghargaan terhadap guru, tenaga kependidikan, dan siswa. Mulai dari guru terbaik, guru terfavorit, tenaga kependidikan terbaik, dan siswa berprestasi di kelasnya. Selain itu SMK Negeri 1 Karanggayam juga mengadakan lomba kebersihan ruang kelas, kantor, ruang guru, lingkungan sekolah, dan lainnya.

Dengan diadakannya acara ini, diharapkan dapat menambah semangat baik guru, tenaga kependidikan, maupun siswa di SMK Negeri 1 Karanggayam.